SUBTITLES:
Subtitles prepared by human
00:00
Video ini menunjukkan cara menyematkan
video dan daftar putar di situs web atau blog,
yang dapat membantu Anda
menjangkau lebih banyak pemirsa.
Pertama, mari mulai dengan menyematkan video.
Pada laman tontonan video,
klik ikon bagikan.
Lalu klik "Sematkan"
untuk melihat kode sematan.
Sebelum menempelkan kode ini ke
situs web atau blog, Anda dapat
mempratinjau tampilan sematan.
Klik “Tampilkan lebih banyak”
di bawah kode sematan.
Dari sini, Anda dapat mengubah
ukuran video dan opsi penyematan.
Saat setelan diubah, kode sematan
akan diperbarui secara otomatis.
Setelah memilih opsi, salin kode dan
tempelkan ke situs web atau blog Anda.
Sekarang, kami akan menunjukkan
cara menyematkan daftar putar.
Untuk memulai, buka
Panduan dan klik “Pustaka”.
Lalu klik daftar putar
yang ingin disematkan.
Klik “Bagikan”, lalu “Sematkan”.
Seperti video, klik “Tampilkan lebih banyak”
untuk menyesuaikan setelan penyematan.
Untuk mempelajari berbagai opsi
sematan lain yang ada, klik pada kartu
01:03
di pojok video ini.
Selesai! Pastikan Anda berlangganan
Bantuan YouTube untuk kiat dan trik lainnya.
Watch, read, educate! © 2021